6 October 2024 05:00
Berita DaerahReportase

Serentak, Sosialisasi Panduan Penulisan Ijazah SD 2023 se-Kabupaten Bandung. P. Sumpena: Penulisan Ijazah Harus Hati-hati

Serentak, Sosialisasi Panduan Penulisan Ijazah SD 2023 se-Kabupaten Bandung. P. Sumpena: Penulisan Ijazah Harus Hati-hati

HIBAR PGRI–  Panduan penulisan Ijazah SD 2023 se Kabupaten Bandung dilaksanakan secara daring, Kamis (15/6). Penulisan tersebut berdasarkan panduan Peraturan Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan Nomor 004/H/EP/2023 dan 008/H/EP/2023.
Kegiatan dibuka oleh Kasi SD Disdik Kabupaten Bandung H. Amim Meriatna Subhan dan panduan teknis mengenai hal tersebut dipaparkan oleh Sari Staf Bidang SD.  “Panduan Ijazah 2023 mengikuti aturan yang berlaku dan penjelasannya akan dipaparkan. Penggunaan Foto Ijazah oleh siswa harus foto resmi bukan foto selfie” tutur Amim
“Penggunaan ijazah harus terdata nomor dan nama siswa dengan register ijazah. Titimangsa ijasah pada 9 Juni 2023 sehingga seragam se-kabupaten Bandung,” ucap Sari.
 
Sementara itu Pengawas SD Satker Disdik Soreang Drs.P. Sumpena,M.Pd memberikan amanat tentang penulisan ijazah agar hari hati tanpa ada kesalahan. “Mohon berhati hati dalam penulisan ijazah terkait data nama siswa tanggal lahir harus benar sehingga tidak terjadi kesalahan”, katanya. Pelaksanaan khususnya di Satker Disdik Soreang diikuti oleh seluruh SD sekitar 38 sekolah perwakilan dari guru kelas 6 dan Kepala Sekolah yang bertempat di PKG Soreang.***(imn)

Muhasabah Diri

Semangat SubuhSabtu, 5 oktober 2024 BismillahirahmanirahimAssalamu’alaikum wrm wbrkt MUHASABAH DIRI Saudaraku,Kadangkala dalam seharian kehidupan kita tak sadar ada tutur kata

Read More »

SOLUSI DIVERSIFIKASI PANGAN

SOLUSI DIVERSIFIKASI PANGAN OLEH : ENTANG SASTRAATMADJA Benar yang dikatakan Proklamator Bangsa Bung Karno ketika meletakan batu pertama pembangunan.Gedung Fakultas

Read More »

One thought on “Serentak, Sosialisasi Panduan Penulisan Ijazah SD 2023 se-Kabupaten Bandung. P. Sumpena: Penulisan Ijazah Harus Hati-hati

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *