5 October 2024 18:14
Berita DaerahReportase

PPLKB, Menggerakan Literasi Guru PAUD Se-Kab Bandung. Kabid PAUD: Antusias Diikuti, Diharapkan Meningkatkan Kompetensi Pendidik

HIBAR PGRI– Komunitas Literasi Pelaksana Program Litnum Kabupaten Bandung (PPLKB) bekerjasama dengan Disdik Kabupaten Bandung melalui Bidang PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) melaksanakan Diklat Sosialisasi Tantangan Literasi bagi guru PAUD se Kabupaten Bandung pada Selasa (20/2/2024) di SDN Soreang 01.
 
Hadir membuka kegiatan Eman Sulaeman,S.Pd,MM Kabid PAUD Disdik Kab Bandung. Dalam sambutannya, Eman mengucapkan terimakasih pada guru PAUD yang antusias mengikuti Diklat Tantangan Literasi yang hadir dari 31 Kecamatan di Kabupaten Bandung. Diluar ekspektasi, peserta yang hadir mecapai 200 peserta ,bahkan masih ada yang mendaftar saat hari pelaksanaan yang tidak dapat lagi ditampung panitia karena kapasitas ruang yang sudah penuh sehingga terpaksa mengikuti secara daring melalui siaran live streaming.
 
“Alhamdulillah, diawal kita sudah berdiskusi dengan panitia dan mendapatkan respon begitu antusias luar biasa. Saya sangat mengapresiasi guru PAUD, berharap dengan kegiatan ini bisa meningkatkan kompetensinya. Terutama perkembangan sekarang dunia IT (Infomasi Teknologi). Oleh karenanya, kita sepakat programnya berupa tantangan bagi guru PAUD. Sehingga mereka kedepan bisa menghasilkan konten konten di bidang PAUD yang luar biasa. Insyaallah kita mempunyai tujuan yang baik dengan Deti Jubaedah sebagai Ketua PPLKB sehingga membawa perubahan khususnya di bidang PAUD di Kabupaten Bandung,” kata Eman.
 
Program PPLKB memberikan pelatihan dan pengembangan kompetensi pendidik melalui tantangan literasi selama 6 bulan kedepan. Berbagai kegiatan yang terstruktur sudah di susun secara apik dan terarah untuk penambahan kemampuan kompetensi pada peserta tantangan. Hal tersebut disampaikan oleh Deti Jubaedah, S.Pd,M.MPd sebagai Ketua PPLKB.
 
“Insyaallah hari ini diikuti oleh 200 orang peserta dan itu hanya mewakili saja, tidak semua guru PAUD tidak bisa bergabung karena keterbatasan tempat. Kedepannya, dari bulan Maret-Juni 2024 melalui program tantangan berupa webinar, pelatihan, penugasan. Dan mudah mudahan tercipta guru Paud konten kreator yang terarah di bidang PAUD dengan demikian kompetensi nya meningkat” ungkap Deti.
 
 
Lanjut Deti, berbeda program literasi numerasi bagi anak yang sudah bisa membaca dan menulis dengan di PAUD, insyaallah sentuhan literasi numerasi diguru PAUD sudah dimulai melalui program tantangan ini.
 
 
 
Diklat tersebut selain dibuka oleh Kabid PAUD, diisi oleh narasumber yang kompeten diataranya Dr. Tji Tji Wartisah,M.Pd yang berprofesi sebagai Pengawas TK Kabupaten Bandung, Asesor BAN PAUD PNF Provinsi Jawa Barat. Selain di organisasi profesi Tji Tji juga aktif sebagai Pengurus PGRI Jawa Barat, Pengurus APSI Kab. Bandung, Sekretaris II IGTKI-PGRI Provinsi Jawa Barat. Diluar ke profesiannya Tji tji juga berkiprah sebagai Dosen / Tutor PG PAUD – UT Penulis Buku PAUD dan Pedoman Guru PAUD, Konsultan PAUD & Parenting dan Fasilitator Program Sekolah Penggerak.(*)
 
 
 
Reporter Iman
Editor Iman
 

Muhasabah Diri

Semangat SubuhSabtu, 5 oktober 2024 BismillahirahmanirahimAssalamu’alaikum wrm wbrkt MUHASABAH DIRI Saudaraku,Kadangkala dalam seharian kehidupan kita tak sadar ada tutur kata

Read More »

SOLUSI DIVERSIFIKASI PANGAN

SOLUSI DIVERSIFIKASI PANGAN OLEH : ENTANG SASTRAATMADJA Benar yang dikatakan Proklamator Bangsa Bung Karno ketika meletakan batu pertama pembangunan.Gedung Fakultas

Read More »

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *