26 November 2024 07:29
Berita DaerahReportase

Pengimbasan PJBL di LKP Al Amanah Cileunyi, Dibuka Kadisdik Kabupaten Bandung

Pengimbasan PJBL di LKP Al Amanah Cileunyi, Dibuka Kadisdik Kabupaten Bandung

HIBAR PGRI-Program pelatihan Projek Based Learning di LKP Al Amanah Cileunyi dilaksanakan Kamis (14/9). PJBL ini bertujuan untuk melatih warga belajar dalam meningkatkan pengetahuan dalam pengimbasan Program PjBL.
 
Kegiatan dibuka oleh H.Ruli Hadiana Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bandung. Dalam sambutannya Kadisdik menyampaikan program pendidikan Bupati Bandung Dadang Supriatna.
“Luar biasa Bupati Bandung Dadang Supriatna sudah meraih 193 Penghargaan dalam 28 bulan, Bupati juga memperhatikan pembangunan dalam hal kesehatan dan pendidikan. Baik pendidikan formal dan non formal menjadi prioritas. Meningkatkan RLS Kabupaten Bandung yang saat ini sudah meningkat, termasuk pendidikan non formal di LKP dan PKBM menjadi prioritas juga. Ada 13 program strategis dari Bupati Bandung Dadang Supriatna dalam pembangunan di kabupaten Bandung ” kata H. Ruli 
 
 
Pengimbasan PJBL ini bertujuan agar Peserta memahami juga tentang PBL. Pembelajaran Berbasis Proyek (Project Based Learning) adalah model pembelajaran yang menggunakan proyek atau kegiatan sebagai media. Menurut Kemdikbud (2013), peserta didik melakukan eksplorasi, penilaian, interpretasi, sintesis, dan informasi untuk menghasilkan berbagai bentuk hasil belajar.
 
 
Project based learning adalah suatu pendekatan komprehensif yang memberikan petunjuk bagi peserta didik, bekerja secara individu atau kelompok, dan berhubungan dengan topik di dunia nyata. Penerapan project based learning yang baik dapat memberikan kemampuan yang bermanfaat bagi peserta didik.
 
 Rosenfeld dalam Sunismi (2022) menjelaskan langkah-langkah penerapan PjBL dalam kegiatan pembelajaran meliputi: (1) menentukan pertanyaan atau proyek utama, (2) membuat pertanyaan yang akan dijadikan proyek, (3) merancang masalah, (4) membaca dan mencari informasi serta materi yang akan dijadikan proyek, (5) menulis proposal proyek, (6) merancang/metode yang tepat dalam pemecahan masalah, (7) menganalisis data dan kesimpulan, (8) melaksanakan dan membuat dokumen tugas hasil analisis, (9) membuat laporan akhir proyek, dan (10) mempresentasikan proyek.(*)
 
Editor: Iman 

MENYOAL HADIAH UNTUK GURU

MENYOAL HADIAH UNTUK GURU Oleh IDRIS APANDI(Praktisi Pendidikan) Jelang peringatan Hari Guru, cukup banyak perbincangan di media sosial yang menyoal guru. Selain

Read More »

GEBRAKAN KEMENKO BIDANG PANGAN

GEBRAKAN KEMENKO BIDANG PANGANOLEH : ENTANG SASTRAATMADJA  Sebagai Kementeriam baru, Kementerian Koordinator bidang Pangan (Kemenko Pangan), keberadaannya dalam Kabinet Merah Putih,

Read More »

Mewaspadai Fitnah Syubhat

𝓑𝓲𝓼𝓶𝓲𝓵𝓵𝓪𝓪𝓱𝓲𝓻𝓻𝓪𝓱𝓶𝓪𝓪𝓷𝓲𝓻𝓻𝓪𝓱𝓲𝓲𝓶Assalamu’alaikum wa rahmatullahi wa barokatuuh Ahad, 24 November 2024 / 22 Jumadil awal 1446 Mewaspadai Fitnah Syubhat dan Syahwat عن

Read More »

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *