18 April 2025 15:52
Berita DaerahReportase

Paguyuban PPPK Guru Kabupaten Bandung Serahkan Donasi Bencana Gempa Kertasari

HIBAR – Paguyuban guru PPPK Kabupaten serahkan donasi bencana gempa Kertasari yang disampaikan langsung serta diterima oleh Oma S.Pd Ketua PGRI Kertasari pada Senin (14/10/2024). Bentuk donasi tersebut berupa uang dan beras.
 
 
Oma,S.Pd Ketua PGRI Kertasari Kabupaten Bandung, Menyambut baik kedatangan dari pengurus paguyuban PPPK dan ucapan terima kasih sebesar besarnya atas donasi yang diberikan kepada korban bencana gempa.
“Semoga paguyuban PPPK tetap menjadi wadah aspirasi PPPK untuk mensejahterakan PPPK, Terimakasih atas donasi yang diberikan,” katanya.
 
 
Toto Ruhiyat, Ketua paguyuban PPPK Kabupaten Bandung menyampaikan rasa empati dan solidaritas dari para PPPK.
“Kami salurkan donasi ini menyampaikan amanah dari guru PPPK sebagai bentuk rasa solidaritas, empati dan simpati kepada seluruh korban gempa di kecamatan Kertasari, semoga yang menjadi korban gempa diberikan kesabaran dan pasti ada hikmah dibalik musibah tersebut”, pungkas Toto.(*)
 
 
Iman

JEBAKAN IJON !

JEBAKAN IJON ! OLEH : ENTANG SASTRAATMADJA Ijon adalah praktik jual beli atau perjanjian pinjaman yang melibatkan tanaman atau hasil

Read More »

Berita Duka

Innalilahiwainailaihirojiun Telah Berpulang ke Rahmatullah Hj. Teti Yatmikasari, S.Pd, MM Kepala SDN Majalaya 09 Kab Bandung Semoga almarhum diampuni dosanya

Read More »

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *