Murah Hati
MUHASABAH DIRI
Kamis, 28 November 2024
Bismillahirahmanirahim
Asalamu’alaikum wrm wbrkt
MUTIARA HATI
Saudaraku,
Hidup ini disebut enteng enteng bangga
Namun agar hidup ini bermanfaat dan bermartabat,
Hiduplah seperti akar
Yang memberi tanpa tapi,
Dan tidak pernah meminta kembali.
Hiduplah seperti akar
Yang menjadi peran utama
Meskipun tidak pernah ada yang memuji.
Hiduplah seperti akar
Yang menjadi penyebab setiap kebaikan
Meskipun tidak pernah ada yang memberikan penghargaan.
Nabi Saw bersabda :
“Sebaik-baiknya seseorang diantara kalian adalah yang paling bermanfaat terhadap yang lainnya”
Duhai saudaraku…
Siapapun engkau, dimanapun engkau…
Jadilah manfaat bagi sesama
Yang rela berbagi, dan ikhlas memberi…
Yang hadirnya menggembirakan
Dan ketidak adaanya dirindukan.
Jika engkau tidak mampu menjadi akar yang Pohonnya menghasilkan banyak buah
jadilah akar yang menopang pohon yang Memberi keteduhan bagi yang lelah.
Jika tidak mampu menjadi akar yang pohonnya berbunga dan memberikan keharuman bagi dunia
jadilah akar kecil dari rumput yang mengenyangkan hewan-hewan penternak.
Tetapi kalaupun tak mampu menjadi akar akar yang menampakan pepohonan di sekitarmu…
Jadilah akar pohon di tepi tepi tebing dan sungai yang menjadi penahan agar tanah tanah di tepinya tidak runtuh dan tetap terjaga bagi kehidupan mahkluk…
Apapun jenis dan statusnya _akar_
Dia lah yang menghidupi pepohonan tanpa terlihat kinerjanya
Dia lah yang menjadi jantung sebuah kehidupan nyata yang tak tampak
Dia lah yang terus bekerja tanpa mengenal lelah
Dia lah yang dengan ikhlas terus mencari dan menembus tanah untuk kekuatan dan kehidupan pepohonan agar tetap subur dan berdiri tegak
Jika kita ingin menjadi _*Akar*_
Hanya keikhlasan yang menjadi syarat…
Semoga kita diberi hidayah dan kesempatan oleh Allah agar bisa menjadi seperti AKAR
Aamiin ya robb
wassalamualaikum
Pelangi Pematang Sawah
Pelangi Pematang Sawah (Tatang Rancabali) Masa mudaku lekat keringat Memeluk peluh penuh keluh Pundak hendak memikul beban Gelandang menuju gelanggang
“PESAN MORAL” UNTUK GUBERNUR JAWA BARAT
“PESAN MORAL” UNTUK GUBERNUR JAWA BARAT OLEH : ENTANG SASTRAATMADJA Pemilihan Kepala Daerah (PILKADA) Serentak di seluruh Nusantara, akhirnya
Murah Hati
MUHASABAH DIRIKamis, 28 November 2024 BismillahirahmanirahimAsalamu’alaikum wrm wbrkt MUTIARA HATI Saudaraku,Hidup ini disebut enteng enteng bangga Namun agar hidup ini
Jelang Pelaksanaan Pilkada 2024, BPBD Kabupaten Bandung Siagakan Sejumlah Perahu di Lokasi Rawan Banjir
HIBAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) sudah mendistribusikan dan menyiagakan sejumlah perahu di lokasi
27 Nopember 2024
27 NOPEMBER 2024 OLEH : ENTANG SASTRAATMADJA Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menjadwalkan tanggal 27 Nopember 2024 adalah hari pencoblosan
Memilih Pemimpin
MUHASABAH SHUBUHRabu, 27 November 2022 BismillahirahmanirahimAsalamu’alaikum wrm wbrkt MEMILIH PEMIMPIN Saudaraku,Hakikat kepemimpinan bila di dalami menurutAl-Quran dan Hadits sebagai pedoman