28 June 2024 05:04
Berita DaerahReportase

Launching Batik Kina diacara Riung Mungpulung Hari Jadi ke-382 Kabupaten Bandung

Launching Batik Kina diacara Riung Mungpulung Hari Jadi ke-382 Kabupaten Bandung

HIBAR PGRI- Batik Kina menjadi batik khas Kabupaten Bandung dan secara resmi dilaunching oleh Bupati Bandung bertepatan di Hari Jadi ke-382 Kabupaten Bandung. Launching Batik Kina dilakukan dalam acara Riung Mungpulung di Dome Balerame Soreang, Rabu (3/5).
 
Dalam Riung Mungpulung mengulas kembali apa saja yang telah dicapai sekaligus menyampaikan gagasan untuk capaian selanjutnya.Momentum Hari Ulang Tahun ini harus dirasakan seluruh masyarakat kabupaten Bandung. Sebanyak 382 paket santunan diberikan kepada anak yatim.
 
Kegiatan demi kegiatan dalam rangkaian memperingati Hari Jadi Kabupaten Bandung telah dilakukan sejak Senin kemarin.Begitu banyak perubahan selama perjalanan pertambahan usia, harapan itu masih ada, dengan adanya hasil bukti nyata pembangunan. Kolaborasi pentahelix masih terus digaungkan Bupati DS untuk sama-sama membangun Kabupaten Bandung.
“Terima kasih kepada seluruh masyarakat atas ucapan dan doa untuk harapan yang lebih baik.Mari bersatu dan berkolaborasi mewujudkan Kabupaten Bandung yang BEDAS!”ucap Bupati Bandung.***
 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *