6 October 2024 09:30
Berita Nasional

Komunitas Belajar Jadi Jantung Implementasi Kurikulum Merdeka

Komunitas Belajar Jadi Jantung Implementasi Kurikulum Merdeka

HIBAR PGRI- Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) berharap guru membentuk komunitas belajar. Tujuannya, agar guru dapat bertukar praktik baik pembelajaran.
 
Hal itu berkaitan dengan implementasi Kurikulum Merdeka. Guru didorong berkolaborasi menghadirkan pembelajaran terbaik untuk siswa.
 
 
 
“Karena juga yang menjadi jantung dari implementasi Kurikulum Merdeka itu adalah komunitas belajar,” ujar Direktur Pendidikan Profesi dan Pembinaan Guru dan Tenaga Kependidikan, Praptono, dalam webinar Perencanaan Pembelajaran Melalui Komunitas Belajar di Sekolah secara daring, Kamis, 13 April 2023.
 
Dia berharap komunitas belajar guru dapat lebih hidup. Hal itu agar permasalahan pembelajaran yang dihadapi guru dapat dilewati.
 
“Insyallah kalau komunitas belajar hidup dan berjalan baik, maka kesulitan tantangan yang dihadapi para guru dalam memanfaatkan platform, menjalankan pedagogi, itu bisa ditangani guru-guru,” tutur dia.
 
Selain berbagi praktik baik, komunitas guru juga diharapkan mampu menjadi wadah refleksi pembelajaran. Sehingga, perbaikan demi perbaikan di dunia pendidikan dapat berjalan.
 
“Dan diharapkan inovasi dari guru dan kita semua dapat bergerak maju,” ujar Praptono.***

Muhasabah Diri

Semangat SubuhSabtu, 5 oktober 2024 BismillahirahmanirahimAssalamu’alaikum wrm wbrkt MUHASABAH DIRI Saudaraku,Kadangkala dalam seharian kehidupan kita tak sadar ada tutur kata

Read More »

SOLUSI DIVERSIFIKASI PANGAN

SOLUSI DIVERSIFIKASI PANGAN OLEH : ENTANG SASTRAATMADJA Benar yang dikatakan Proklamator Bangsa Bung Karno ketika meletakan batu pertama pembangunan.Gedung Fakultas

Read More »

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *