4 July 2024 10:29
Berita DaerahReportase

Komitmen Bebas Pungutan PPDB SD/SMP 2023, Disdik Kabupaten Bandung Bekerjasama dengan Tim Saberpungli

Komitmen Bebas Pungutan PPDB SD/SMP 2023, Disdik Kabupaten Bandung Bekerjasama dengan Tim Saberpungli

 
HIBAR PGRI– Penerimaan Peserta Didik Baru SD maupun SMP tahun 2023 akan segera diselenggarakan. Sosialisasi tersebut sudah mulai dilakukan saat ini menurut Kadisdik Kabupaten Bandung H.Ruli Hadiana. Disdik kabupaten Bandung berkerjasama dengan tim saberpungli dalampelaksanaan PPDB tersebut guna menciptakan PPDB bersih bebas pungutan, hal tersebut disampaikan disela kegiatan bersama Bunda PAUD dalam sosialisasi “Transisi PAUD ke SD yang Menyenangkan” di SDN Soreang 01, Rabu(31/5).
 
“Dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan untuk PPDB 2023 baik SD maupun SMP, Disdik Kabupaten Bandung sudah melakukan sosialisasi bekerjasam dengan Tim Saberpungli dihadirkan dalam kegiatan.dengan hadirnya TIm Saberpungli artinya ada penguatan bebersih bebas pungutan pelaksanaan PPDB, ” ujar Kadisdik
 
Komitmen bebas pungutan akan ditindaklanjuti dengan penandatanganan fakta integritas bagi perangkat sekolah. “Fakta integritas itu berupa penguatan dokumen dengan sosialisasi kita sudah hadirkan tim saberpungli,artinya tanpa dokumen pun mereka akan melaksakan bebas pungutan dalam PPDB. Akan kita pertimbangkan untuk dokumen fakta integritas ini, “pungkas Kadisdik.
 
Sementara itu terkait kasus guru ngaji di Kecamatan Cilengkrang yabg ditangkap Polisi karena melakukan tindakan asusila, Ruli Hadiana merasa prihatin dan menyerahkan pada hukum melalui Kepolisian. Berharap tindak tersebut tidak terjadi lagi bagi seorang guru apalagi Guru Ngaji. ***(imn)

Jangan Sembunyikan Ilmumu

WASILLAH SHUBUHKamis, 4 Juli 2024. BismillahirahmanirahimAssallamu’alsikum wr wbrkt JANGAN SEMBUNYIKAN ILMUMU. Saudaraku…Ketika saya menyampaikan postingan tentang agama, itu tidak berarti

Read More »

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *