27 October 2024 16:24
Berita DaerahReportase

Gema Pasini di Paseh, Siap Menggerakan Literasi Sekolah se Kecamatan Paseh

Tim Gema Pasini melaksanakan evaluasi (Foto:Iman)
HIBAR -Monitoring dan evaluasi (monev) tantangan literasi Leksam (Literasi edukasi anak dan masyarakat) dibawah koordinasi Disdik Kabupaten Bandung dilaksanakan di kecamatan Paseh Kabupaten Bandung, Sabtu (26/10/2024) di SDN Padaasih. Tim monev literasi tersebut yang gagas oleh Ketua koordinator Leksam SD Hildawati, S.Pd,M.AP bersama rekan rekan dan di pimpin kegiatan monev oleh Hj. Eni Rohaeni, S.Pd, M.MPd. Dalam pelaksanaan monitoring dihadiri oleh para pengawas, PGRI Cabang, kepala sekolah , pengawas dan guru pembimbing di Satker Disdik Paseh Kabupaten Bandung.

Tim Literasi Gema Pasini (Gemar Membaca  Paseh Terkini) sebagai bagian dari komunitas Leksam siap menggerakan literasi se kecamatan Paseh. Menyambut tim monitoring oleh seni angklung dari peserta tantangan literasi 2024. Engkos ,S.Pd Keyua K3S Paseh sangat mengapresiasi program Leksam dan siap mendukung dalam kegiatan gerakan literasi sekolah.

Monitoring dan evaluasi terbagi dalam beberapa kelompok. Kegiatan evaluasi untuk Kepala sekolah selaku pimpinan satuan pendidikan yang diisi oleh Hj. Eni Rohaeni serta kegiatan monitoring para guru pembimbing dengan melihat hasil karya literasi siswa selama 8 bulan berjalan yang di susun dalam bentuk portofolio sekolah masing masing.
“Gerakan Literasi disekolah harus berdampak pada prestasi siswa dan rapot pendidikan sekolah”, ujar Eni.(*)

Iman

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *