5 October 2024 22:25
Sastra dan Budaya

Cinta Sejatimu

Cinta Sejatimu

(Tatang Rancabali)

Wahai embun carilah rerimbun daun untuk berteduh
Hinggaplah hingga terlupa lelah
Menitislah menitik ke titik balik
Jadikan awan menawan sebagai kekasih hujan

Bahagiakan dirimu dengan menyimpan cerita
Sebarkan tebar berita
Supaya para petualang mengerti tentang persembahan itu
Julurkan tangan keajaiban supaya tidak membeku di dasar rindu

Wahai angin hembuskanlah kedamaian
Agar dahan tidak terlalu menanggung beban
Turunkan air itu secara perlahan
Alirkan dengan kasih sayang

Cinta sejati itu romantis
Bagai gerimis tipis
Dibawa kabut berhembus
Membuat suasana hati makin terasa indah
Semoga hidup tak kan berakhir pilu

Pasirluhur, 19-01-2024:18.10

Muhasabah Diri

Semangat SubuhSabtu, 5 oktober 2024 BismillahirahmanirahimAssalamu’alaikum wrm wbrkt MUHASABAH DIRI Saudaraku,Kadangkala dalam seharian kehidupan kita tak sadar ada tutur kata

Read More »

SOLUSI DIVERSIFIKASI PANGAN

SOLUSI DIVERSIFIKASI PANGAN OLEH : ENTANG SASTRAATMADJA Benar yang dikatakan Proklamator Bangsa Bung Karno ketika meletakan batu pertama pembangunan.Gedung Fakultas

Read More »

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *