6 October 2024 05:50
Berita DaerahReportase

Bunda Literasi Kabupaten Bandung, Emma Dety. Meraih Anugerah Nugra Jasa Dharma Pustaloka Kategori Pegiat Literasi dari Perpusnas

HIBAR -Penghargaan Nugra Jasa Dharma Pustaloka (NJDP) diterima langsung Emma Dety Dadang Supriatna dari Plt Kepala Perpusnas RI Aminudin Azis, pada Malam Gemilang Perpustakaan bertema “Literasi Berkelanjutan Menuju Indonesia Maju”, di Balai Sudirman Jakarta, Jumat, (20/9/2024).
 
“Nugra Jasa Dharma Pustaloka merupakan apresiasi tertinggi dari pemerintah RI melalui Perpusnas kepada masyarakat baik perorangan, kelompok, dan lembaga,atas dedikasi dan kontribusinya dalam upaya pengembangan budaya baca dan literasi di masyarakat,” kata Aminudin.
 
Sesuai amanat Undang-undang No 43 Tahun 2007 tentang Perpustakaan, Pemerintah melalui Perpusnas wajib memberikan penghargaankepada seluruh pihak yang telah berperan aktif dan memberikan dedikasi dalam pengembangan perpustakaan, serta pembudayaan kegemaran membaca dan literasi di masyarakat.
 
 
Bunda Literasi Kab Bandung Emma Dety mengucapkan syukur alhamdulillah mendapatkan piagam penghargaan Nugra Jasa Dharma Pustaloka dan berterima kasih kepada masyarakat Kabupaten Bandung khususnya para Bunda Literasi hingga tingkat RW.
 
“Saya ucapkan terima kasih untuk Dispusip Kabupaten Bandung dan tentunya untuk masyarakat Kabupaten Bandung yang telah mengantarkan penghargaan dari Perpusnas RI ini. Terutama buat Bunda Literasi baik itu mulai dari tingkat kecamatan, desa hingga tingkat RW. Pokokna mah harus diliterasikeun,”ucap Emma Dety.
 
Kepala Dispusip Kabupaten Banudng Teguh Purwayadi menambahkan penghargaan ini tak lepas dari keaktifan Bunda Literasi di Kabupaten Bandung yang juga sudah mencetak Rekor MURI dengan Bunda Literasi terbanyak.
 
“Mungkin se-Indonesia baru di Kabupaten Bandung yeng memiliki Bunda Literasi terbanyak. Kabupaten Bandung sudah memiliki 4.620 Bunda Literasi hingga ke tingkat RW,” kata Teguh.(*)
 
Iman
 

 

Muhasabah Diri

Semangat SubuhSabtu, 5 oktober 2024 BismillahirahmanirahimAssalamu’alaikum wrm wbrkt MUHASABAH DIRI Saudaraku,Kadangkala dalam seharian kehidupan kita tak sadar ada tutur kata

Read More »

SOLUSI DIVERSIFIKASI PANGAN

SOLUSI DIVERSIFIKASI PANGAN OLEH : ENTANG SASTRAATMADJA Benar yang dikatakan Proklamator Bangsa Bung Karno ketika meletakan batu pertama pembangunan.Gedung Fakultas

Read More »

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *