26 March 2025 06:07
Sastra dan Budaya

Bahasa Tanpa Kata

Bahasa Tanpa Kata

(Tatang Rancabali)

Kulihat matamu berkaca-kaca
Memantulkan isyarat menjadi fatwa
Kebijakan menghujam
Dalam di relung kalbumu

Tak ada suara terucap
Hanyalah sikap mengikat
Mengingat tali persaudaraan itu aliran darah

Sementara kata kata indah
Kandas menerpa karang kepercayaan
Sejengkal saja menerpa muka
Hingga terjungkal menyentuh tanah

Kepala pemangku kebijakan
Memerintahkan bibir untuk tersenyum
Membuka pintu-pintu ampun
Namun kau tetap bebal
Seperti penyamun mencari keselamatan dikala mendengar lantunan santun menjelang subuh

Klinik Ratnasari Ciwidéy, 22-03-2025:04.04

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *