5 October 2024 20:21
Sastra dan Budaya

Kenangan Pernikahan

Kenang Pernikahan

(Tatang Rancabali)

Malam ini ku kenang beribu purnama terang
Menerbangkan ingatanku ke berbelas hitungan tahun
Awal Januari bermusim hujan
Dengan banjir meradang

Kini malam dingin itupun datang
Langit kelam dipenuhi awan hitam
Kerlip gemintang terhalang
Cahaya bulan bias nyaris tak jelas
Membawa suasana alam malam was-was

Pagi ini mendung masih menyelimuti penjuru kampung
Embun membawa perilaku ambigu
Bergemuruh di dadaku
Dingin hembusan napasnya mampu membuatku membeku

Suasana hati mencair
Melihat tatapan matanya beringas
Mentari tergantikan panasnya
Sorot mata tajam itu
Masih menyimpan rindu

Rancabali,21-01-2024:06.15

Muhasabah Diri

Semangat SubuhSabtu, 5 oktober 2024 BismillahirahmanirahimAssalamu’alaikum wrm wbrkt MUHASABAH DIRI Saudaraku,Kadangkala dalam seharian kehidupan kita tak sadar ada tutur kata

Read More »

SOLUSI DIVERSIFIKASI PANGAN

SOLUSI DIVERSIFIKASI PANGAN OLEH : ENTANG SASTRAATMADJA Benar yang dikatakan Proklamator Bangsa Bung Karno ketika meletakan batu pertama pembangunan.Gedung Fakultas

Read More »

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *