6 October 2024 00:43
Berita NasionalReportase

Guru Honorer Juga Buruh, KSPSI: Kesejahteraannya Perlu Diperhatikan

Guru Honorer Juga Buruh, KSPSI : Kesejahteraannya Perlu Diperhatikan

HIBAR PGRI– Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Bangka Belitung (Babel) menegaskan bahwa guru honorer juga merupakan buruh yang kesejahteraannya perlu diperhatikan.
 
Hal ini disampaikan Ketua Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Bangka Belitung (Babel), Darusman menyikapi bahwa 2 Mei 2023 besok hari juga merupakan momentum Hari Pendidikan Nasional.
 
“Guru itu juga buruh karena semua yang menerima upah itu adalah buruh,” ujar Darusman, Senin (1/5/2023) dikutip dari Posbelitung
 
Kendati guru honorer adalah buruh, namun Darusman menyayangkan hak-hak buruh belum dapat dirasakan para honorer.
“Saya melihat honorer itu buruh tapi tidak mendapat perlakuan seperti buruh lainnya, itu masalah ya. Saya berharap honorer ini dapat ditingkatkan haknya, pemerintah berusaha untuk memperbaiki lah, agar honorer diperlakukan sebagaimana mestinya,” katanya.
 
Dia menekankan pemerintah perlu melakukan pembenahan mengenai hak-hak guru honorer agar mereka sejahtera. “Honorer itu di dalam UU tidak ada, tapi pemerintah membuat kebijakan sendiri, seoalah-olah dibikin bukan seperti pekerja formal, itu bagaimana pun buruh, jadi pemerintah harus berbenah,” katanya.
 
Darusman menyingung upaya pengangkatan honorer menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) menjadi solusi. “PPPK itu salah satu solusi mungkin mendekatkan haknya, intinya perlindungan pekerja bukan hanya upah tetapi status juga, tetapi karena orientasi mau kerja, kita tidak peduli dengan nasib kita maka terjadi lah pembiaran,” pungkasnya.***

Muhasabah Diri

Semangat SubuhSabtu, 5 oktober 2024 BismillahirahmanirahimAssalamu’alaikum wrm wbrkt MUHASABAH DIRI Saudaraku,Kadangkala dalam seharian kehidupan kita tak sadar ada tutur kata

Read More »

SOLUSI DIVERSIFIKASI PANGAN

SOLUSI DIVERSIFIKASI PANGAN OLEH : ENTANG SASTRAATMADJA Benar yang dikatakan Proklamator Bangsa Bung Karno ketika meletakan batu pertama pembangunan.Gedung Fakultas

Read More »

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *