5 October 2024 19:18

Agus Deradjat Rangkul PKBM Sukseskan Rata Rata Lama Sekolah Kabupaten Bandung, Peringatan Maulid Nabi FK-PKBM

HIBAR PGRI- Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diselenggarakan oleh Forum Komunikasi Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (FK- PKBM) pada Selasa 25 Oktober 2022 di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) PNFI (Pendidikan Non Formal dan Informal) Jl. R.A.A Wiranata Kusumah No.25, Baleendah, Kabupaten Bandung.
Pada pidatonya Agus Deradjat, M.Pd Kabid PNFI/Kesetaraan/Pembinaan Bahasa Sastra Dinas Pendidikan Kabupaten Bandung mengingatkan PKBM untuk sukseskan program Bupati Bandung Dadang Supriatna untuk meningkatkan rata rata lama sekolah. “Kegiatan PKBM harus terus dipublikasikan agar masyarakat mengetahui untuk melanjutkan sekolah dan khususnya bagi yang putus sekolah dirangkul petugas PKBM, sukseskan merekrut ATS (Anak Tidak Sekolah) menjadi warga belajar baru. Dan insentif diberikan untuk petugas yang benar benar bekerja, jangan sampai tidak tepat sasaran” tuturnya.
Pada kesempatan tersebut Agus Deradjat memberikan doorprize pada siswa yang hadir dengan pertanyaan visi misi Bupati Bandung serta nama lengkap Bupati Bandung, tujuannya agar siswa mengetahui siapa kepala daerahnya.
“Kegiatan FK-PKBM hari ini peringatan hari besar agama Maulid Nabi Muhammad SAW dihadiri 80 lembaga dan penilik Dikmas (Pendidikan Masyarakat) dan ada siswa yang hadir karena bersekolah paket C disini, agenda PKBM yang utama ada pendidikan kesetaraan, penerapan  IKM di PKBM dan kegiatan IKM sudah di sosialisasikan ke lembaga lembaga untuk di implementasikan,” ujar H.Furqon Ketua DPD FK-PKBM Kabupaten Bandung.
“Program Anak Tidak Sekolah (ATS) para penilik dihimbau untuk bekerjama dengan PKBM merekrut anak yang tidak bisa melanjutkan SD,SMP,SMA dengan Paket A,B dan C. Program ATS ini direkrut untuk meningkatkan rata rata lama sekolah tentu saja tujuannya meningkatkan IPM (Indeks Pembangunan Manusia) Kabupaten Bandung sesuai program Bupati Bandung. Kami para penilik bekerjasama dengan PKBM untuk perekrutan ATS menjadi warga belajar baru serta ada stimulus untuk operator PKBM sebesar dua puluh lima ribu per siswa sebagai instentif. Kami para penilik bekerjasama dengan pihak desa dan kecamatan se-Kabupaten Bandung untuk program merekrut ATS menjadi warga belajar baru”, ungkap DR. Pipin Arifin Ketua Ikatan Penilik Indonesia (IPI).***(imn)

Muhasabah Diri

Semangat SubuhSabtu, 5 oktober 2024 BismillahirahmanirahimAssalamu’alaikum wrm wbrkt MUHASABAH DIRI Saudaraku,Kadangkala dalam seharian kehidupan kita tak sadar ada tutur kata

Read More »

SOLUSI DIVERSIFIKASI PANGAN

SOLUSI DIVERSIFIKASI PANGAN OLEH : ENTANG SASTRAATMADJA Benar yang dikatakan Proklamator Bangsa Bung Karno ketika meletakan batu pertama pembangunan.Gedung Fakultas

Read More »